Florentino Perez ingin Cristiano Ronaldo selamanya di Madrid, info terbaru dari Bolapro Florentino Perez ingin Cristiano Ronaldo selamanya di Madrid untuk anda yang Pro Bola, Berikut ini adalah berita sepak bola terbaru dengan judul Florentino Perez ingin Cristiano Ronaldo selamanya di Madrid, selain itu masih banyak lagi berita bola lainnya pastinya update terbaru dan sedang hangat untuk dibicarakan. Dan dibawah ini adalah hasil skor akhir dan klasemen sementara selengkapnya
Bolapro.org – Bagi Presiden Real Madrid, Florentino Perez, Cristiano Ronaldo sudah jadi bagian dari sejarah klub. Oleh karena itu, dia ingin Ronaldo selamanya di Madrid.
Cristiano Ronaldo hijrah ke Madrid pada musim panas 2009. Florentino Perez mendatangkan pemain asal Portugal itu dari Manchester United dengan memecahkan rekor transfer.
Sejak saat itu, Cristiano Ronaldo jadi salah satu pilar penting Madrid. Lewat gol-gol yang dia gelontorkan, Madrid memenangi sejumlah trofi.
Terakhir, Ronaldo mengantar Madrid memenangi gelar Liga Champions yang ke-11 dengan mengalahkan Atletico Madrid di final lewat adu penalti, Minggu dinihari (29/5/2016). Kendati tak mencetak gol, Ronaldo menjadi penendang penalti terakhir yang memastikan kemenangan Real Madrid.
Tak cuma itu, Ronaldo juga sekali lagi menjadi top skorer Liga Champions dengan 16 gol. Ini adalah kali keempat secara beruntun Ronaldo menjadi pemain tersubur di Liga Champions.
Secara keseluruhan, Cristiano Ronaldo sudah memenangi delapan trofi bersama Madrid. Melihat kontribusi pemain berusia 31 tahun itu, Florentino Perez tak pernah ingin Ronaldo pergi.
“Semua orang tahu saya ingin Cristiano bertahan di sini sepanjang hidupnya,” ujar Perez kepada Antena 3 seperti dikutip dari Marca.
“Dia adalah salah satu pilar tim dan sejarah klub. Real Madrid sudah menciptakan era baru bersamanya,” kata Florentino Perez.
Ronaldo sendiri sudah mengungkap keinginannya untuk tetap di Madrid. Kendati rumor yang berembus mengaitkannya dengan Paris Saint-Germain, Ronaldo telah menegaskan ingin tetap di Santiago Bernabeu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar