Liga Champions â" Juve Butuh Keberuntungan Jika Ingin Melaju ke Final, Ragam berita bola terbaru dari Bolapro Liga Champions â" Juve Butuh Keberuntungan Jika Ingin Melaju ke Final untuk anda yang Pro Bola, Berikut ini adalah Ragam berita bola seperti berita liga italia, spanyol, inggris, jerman dan lainnya, tak hanya itu pada kategori ini anda juga bisa menemukan hasil skor dan hasil klasemen serta info menarik lainya dan yang anda baca saat ini adalah berita terbaru dengan judul Liga Champions â" Juve Butuh Keberuntungan Jika Ingin Melaju ke Final, selain itu masih banyak lagi berita bola lainnya pastinya update terbaru dan sedang hangat untuk dibicarakan. Dan dibawah ini adalah berita selengkapnya
Bolapro
Turin – Dengan skuat saat ini Juventus tentu punya kans bisa melaju ke final Liga Champions. Tapi itu saja tak cukup karena ‘Si Nyonya Besar’ butuh sedikit faktor keberuntungan untuk bisa menggapainya.
Juve melaju ke semifinal pertama mereka dalam 12 tahun terakhir di Liga Champions, setelah menyingkirkan AS Monaco. Setelah menang 1-0 di leg pertama, Juve sukses menahan imbang 0-0 wakil Prancis itu di leg kedua.
Kini Juve sejajar dengan tiga raksasa Eropa termasuk juara bertahan Real Madrid, Barcelona, dan Bayern Munich. Dibanding ketiganya, Juve boleh dikatakan berstatus underdog.
Meski demikian Bianconeri juga tak bisa diremehkan mengingat kualitas para pemain yang dimiliki saat ini serta kepercayaan diri mereka usai melaju ke semifinal Liga Champions.
Bahkan tampil di final pun bukan sesuatu yang mustahil bagi anak asuh Massimiliano Allegri demi memenuhi ambisi meraih treble. Namun untuk mencapai partai puncak tersebut, Juve butuh Dewi Fortuna mendampingi mereka di dua leg semifinal nanti.
“Ada tiga klub raksasa di sana tapi kami akan coba tampil sebaik mungkin, meski faktanya mereka berbeda jauh dibanding kami dalam sisi teknis dan juga finansial,” ujar Direktur Umum Juve, Beppe Marotta, seperti dikutip Sky Sports.
“Kami ada di urutan keempat favorit juara tapi Anda tidak akan pernah tahu (apa yang akan terjadi setelahnya),” sambungnya.
“Kami punya target meraih Scudetto dan Coppa Italia. Kami harus realistis di Liga Champions dan menyadari bahwa ada perbedaan dari tim lain, tapi dengan sedikit keberuntungan, siapa tahu kami bisa lolos ke final,” demikian dia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar