Mihajlovic Ingin Milan Kembali Ditakuti, info terbaru dari Bolapro Mihajlovic Ingin Milan Kembali Ditakuti untuk anda yang Pro Bola, Berikut ini adalah berita sepak bola terbaru dengan judul Mihajlovic Ingin Milan Kembali Ditakuti, selain itu masih banyak lagi berita bola lainnya pastinya update terbaru dan sedang hangat untuk dibicarakan. Dan dibawah ini adalah hasil skor akhir dan klasemen sementara selengkapnya
Bolapro, Milan – Sinisa Mihajlovic ingin AC Milan menjadi sebuah tim yang lapar kemenangan. Menurut pelatih asal Serbia itu, tim-tim lawan mulai sekarang harus takut kepada Rossoneri.
Mihajlovic akan memimpin skuat Milan mulai musim depan. Dia menggantikan Filippo Inzaghi yang didepak dari kursi pelatih.
Tugas utama Mihajlovic adalah mengembalikan Milan ke papan atas Serie A. Seperti diketahui, Milan tercecer di papan tengah dalam dua musim terakhir.
Pada musim 2013/2014, Milan finis di posisi kedelapan. Prestasi mereka kembali menurun pada musim lalu dan cuma menempati peringkat kesepuluh, terburuk sejak 1997/1998.
“Saya menginginkan sebuah tim yang selalu bermain untuk menang. Lawan-lawan kami harus kembali takut kepada Milan,” ujar Mihajlovic dalam wawancara dengan Sky Sport Italia.
“Saya ingin memberi keberanian kepada para pemain ini. Saya sudah bicara dengan mereka dan mereka siap untuk bekerja,” imbuh mantan pelatih Sampdoria itu.
“Merupakan sebuah kehormatan bisa bertukar ide dengan Presiden Silvio Berlusconi karena dia telah memenangi lebih banyak gelar daripada siapapun dan dia orang terbaik untuk menjelaskan apa yang direpresentasikan oleh Milan,” tutur Mihajlovic.
“Saya akan bicara dengan presiden, tapi pada akhirnya saya bertanggung jawab atas tim,” katanya.
(dtc/mfi) Sumber: detiksport
Untuk anda yang , | Pro Bola Mihajlovic Ingin Milan Kembali Ditakuti, Sumber: Berita Bola dipublish oleh Bolapro untuk anda yang ProBola
Tidak ada komentar:
Posting Komentar